Senin, 10 Juni 2024 Dukcapil Kota Pasuruan menyelenggarakan Forum Konsultasi Publik Layanan Administrasi Kependudukan dengan mengundang Lurah dan Mudin se-Kota Pasuruan sebagai peserta. Turut hadir perwakilan Akademisi, LSM, instansi terkait dan Media massa. Forum ini dibuka langsung oleh Bapak Wali Kota Pasuruan, turut hadir Bapak Wakil Wali Kota, Asisten, dan beberapa kepala dinas yang terkait.
Selain itu, juga dilakukan Launching Inovasi Lentera Bumi (Layanan Terintegrasi Akta Kematian dan Buku Pokok Kematian). Dilanjutkan dengan penandatanganan bersama Mou antara Pemerintah Kota Pasuruan dan RS Graha Sehat Medika dan RSUD Soedarsono tentang Integrasi Layanan Administrasi Kependudukan, Layanan Kelahiran, Kematian dan Lahir Mati.
Upaya ini adalah salah satu langkah Dukcapil untuk memberikan layanan yang membahagiakan bagi masyarakat. Harapannya, inovasi dan kerja sama ini dapat mempermudah masyarakat Kota Pasuruan dalam melakukan pengurusan dokumen administrasi kependudukannya.
Dukcapil Kota Pasuruan, ASIK! ASIK!! ASIK!!!